Deretan Fakta Menarik Perusahaan Dunlop yang Mau Investasi Rp 1 Triliun di Karawang

Produsen ban Dunlop baru-baru ini mengutarakan keinginannya untuk membangun pabrik untuk ban pesawat bertaraf internasional di Karawang, Jawa Barat. Gak main-main, total investasinya diperkirakan mencapai Rp 1 triliunan.

“Kami sudah berbicara dengan Kepala BKPM untuk mem-follow up. Kami juga mendorong keterlibatan dari maskapai dalam negeri untuk berpartisipasi pada rencana investasi tersebut,” jelas Menteri Perindustrian Agus Gumiwang dalam keterangan pers tanggal 7 November 2019, mengutip dari CNBC.

Seperti yang kita ketahui Dunlop adalah salah satu produsen  ban mobil terbesar di dunia bersama dengan Bridgestone, Michelin dan Continental. Namun gak hanya untuk kendaraan roda 4, korporasi ini juga merupakan pemain utama di industri pesawat terbang lho.

Daripada terus penasaran mending kita simak langsung aja yuk fakta tentang perusahaan ban Dunlop berikut ini:

Perusahaan ban Dunlop didirikan tahun 1889 oleh seorang dokter Hewan

Ban dunlop
John Boyd Dunlop (The National)

Korporasi ini didirikan pada tahun 1889 di kota Birmingham, Inggris oleh John Boyd Dunlop. Ia sendiri adalah seorang dokter hewan yang sering mengoperasi binatang yang sakit.

Walaupun demikian semasa hidupnya ia juga sering berkutik dengan industri karet dan melakukan eksperimen membuat ban mobil yang kita kenal sekarang ini. Selain ban mobil, Dunlop juga membuat ban untuk sepeda.

John Boyd Dunlop meninggal ketika umurnya 81 tahun (1921) dan dikuburkan di kota Dublin, Irlandia.

Keuntungan yang berhasil dibukukan oleh ban Dunlop mencapai US$ 6,8 miliar

Ban dunlop
Keuntungan penjualan ban mencapai 6,8 miliar dolar AS (Shutterstock)

Dalam artikel di Moneysmart sebelumnya, Dunlop berhasil membukukan keuntungan mencapai US$ 6,8 miliar atau setara Rp 96 triliunan.

Ini sekaligus membuat korporasi ini duduk di peringkat kelima perusahaan ban terkaya di dunia.

Operasional di Indonesia ditangani oleh Sumitomo Rubber Industries

Ban dunlop
Sumitomo Rubber Industries (Whatsreal).

Di beberapa negara Asia seperti Jepang, China, Thailand dan Indonesia, kegiatan bisnis perusahaan ini dipegang oleh Sumitomo Rubber Industries yang berasal dari Jepang.

Selain di Asia, mereka juga menggerakan operasional ban Dunlop ini di benua lain seperti Afrika, Russia dan Amerika Latin.

Semuanya berawal pada tahun 1985 ketika Sumitomo Group mengakuisisi perusahaan Dunlop Rubber Company dan mengambil alih lisensi dagang merek ban tersebut.

Berapa unit ban yang bisa diproduksi Dunlop setiap harinya?

Ban dunlop
Pabrik ban (Ilustrasi by Shutterstock).

Banyaknya permintaan ban di seluruh dunia, paling gak Dunlop harus memproduksi sekitar 300 ribu unit ban lebih setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan. Angka segitu dicetak oleh salah satu pabrik terbesarnya yang berlokasi di Inggris.

Dunlop jadi supplier utama ajang balap ketahanan mobil Le Mans 24 Hours

Ban dunlop
Dunlop jadi supplier utama ajang balap ketahanan mobil Le Mans 24 Hours (Shutterstock).

Untuk melebarkan eksistensinya di dunia internasional, perusahaan ini mensuplai salah satu ajang balap paling bergengsi di dunia yakni Le Mans 24 Hours.

Terdapat 2 kategori mobil balap yang dipasok oleh Dunlop yakni mobil balap jalan raya (GTE) dan kendaraan spesifikasi khusus (LMP2).

Nah itulah beberapa fakta tentang perusahaan ban Dunlop yang jarang diketahui banyak orang. Semoga investasi yang direncanakan bisa membawa dampak positif kepada perekonomian Indonesia ya! (Editor: Winda Destiana Putri)

Leave a Comment